Cara Menjaga Wajah Tetap Sehat Alami

Wajah Anda Kurang Menarik ? Ketahui 12 Hal Tentang Cara Merawat Wajah Yang Baik.



Wajah adalah bagian penting dari manusia, tanpa wajah manusia tidak akan bisa membedakan satu dengan yang lain nya. Khusunya para wanita, wajah cantik dirasa perlu di miliki, bukan tanpa alasan karena dengan wajah cantik, kepercayaan diri pun bertambah.

Memiliki wajah cantik adalah dambaan setiap manusia khusunya perempuan, tapi bagaimana jika wajah tidak di rawat dengan benar ? bukan wajah yang baik yang kita dapat tetapi malah wajah yang tidak enak di lihat. Seperti timbul nya jerawat, flek hitam, kusam, berminyak dan masih banyak lagi masalah di wajah jika anda tidak merawat nya.

Maf!n kali ini akan membahas tentang cara menjaga wajah agar tetap sehat. Disini ada beberpa tips yang dirasa perlu dipahami. Berikut ulasan nya.

1.Kurangi asupan gula anda

Gula bukan berarti buruk, tetapi cobalah untuk mengurangi "false" gula, seperti dalam soda dan permen. Dan ada satu lagi cemilan favorit yaitu cokelat. Cokelat tidak buruk, tapi jika terlalu banyak mengkonsumsi nya itu bisa merugikan kulit anda. "Natural" gula, seperti gula tebu, memperburuk magnesium dalam tubuh Anda, sehingga sulit bagi tubuh untuk tetap sehat, yang artinya juga buruk untuk kulit. Intinya kurangi cemilan manis seperti permen, cokelat dan minuman dengan kadar gula yang tinggi.

2.Dapatkan sinar matahari yang cukup

sinar matahari baik untuk kulit anda
Studi terbaru menunjukkan bahwa vitamin D mencegah berbagai jenis kanker. Tapi terlalu banyak sinar ke tubuh anda juga berarti buruk, khususnya untuk kulit. Biasakan kulit untuk bersentuhan dengan sinar matahari pagi dan sore, antara pukul 7-9 pagi dan 4-5 sore. Karena kulit tanpa sinar matahari juga tidak baik. Akan terlihat pucat dan tidak merona.

3.konsumsi kacang dan ikan yang cukup

Di dalam kedua jenis makanan ini mengandung minyak yang baik untuk membersihkan minyak buruk yang datang dari kedua lingkungan dan makanan anda sehari hari. Secara khusus, kacang almond memiliki kalsium dan magnesium di dalamnya yang berarti dapat melindungi kulit anda dari efek berbahaya yang datang dari luar. Susu kedelai juga sangat bagus untuk kulit anda. Omega-3 dalam Salmon dapat membantu menjaga rambut anda tetap berkilau, kuku dan gigi yang kuat, serta kulit anda yang cerah.

4.cari pembersih wajah yang cocok denga kulit anda

Cobalah pembersih wajah yang baik untuk kulit wajah anda.Jika sudah menemukan yang cocok untuk anda, jangan pernah ganti dengan pembersih wajah lain. Cobalah disini bukan berarti sembarangan, cobalah sekali pada setiap pembersih wajah yang anda coba (satu kali coba untuk satu hari). Tetapi jika anda rentan terhadap eksim/alergi atau peradangan kulit, anda tidak harus melakukan ini karena ditakutkan kulit wajah anda akan memburuk.

5.minum air yang cukup

Minum air, bahkan ketika anda sedang tidak haus.Karena dengan dengan air putih, kinerja tubuh anda akan lebih baik. Zat baik dan tidak tercampur bahan apapun dari luar membuat air putih sangat manjur untuk menjaga kulit anda, terutama wajah.

6. Jangan over dalam mencuci muka

Jangan terlalu banyak mencuci muka atau hal buruk akan terjadi dengan wajah anda. Kecuali hanya muncuci muka dengan air saja. Membersihkan wajah sekali sehari sudah cukup baik.

7.Olahraga

menjaga wajah tetap sehat dengan mudah
Berkeringat membantu kulit anda mengeluarkan kotoran dari dalam lapisan lulit luar, termasuk kulit wajah anda. Tetapi jangan lupa untuk mengusap atau membersihkan keringat anda setelah berolah raga. Cukup dengan handuk bersih, atau handuk yang sudah di rendam air hangat.

8.Berhenti menggunakan concealer berlebihan

Berhenti menggunakan concealer/kosmetik wajah secara berlebihan. Karena semakin sering anda menggunakan nya, semakin sering anda membersihkan nya. Buruk nay adalah disaat anda membersihkan concealar lapisan pertahanan pertama kulit wajah anda perlahan juga ikut terangkat. Bisa anda bayangkan jika itu terjadi dengan frekuensi yang berkali-kali.

9.Lotion dengan minyak biji bunga matahari

Carilah lotion atau krim wajah dengan kandungan minyak biji bunga matahari. Karena sangat baik bagi kulit anda.

10.Sprei/sarung bantal dan rambut

Jaga sarung bantal anda tetap bersih dan tempatkan rambut anda di belakang kepala ketika sedang tidur.. Rambut dan sarung bantal yang kurang bersih dapat menyebar minyak dan bakteri pada wajah anda. Cuci sarung bantal anda setiap 9 hari dan selalu menjaga rambut anda tetap bersih.

11.Kurangi stres dan kerja berlebihan

Stres menjadi salah satu penyebab kusam nya wajah anda. Tubuh anda memiliki pertahanan alami terhadap stres, dan anda perlu menjaga nya tetap kuat. Karena percaya atau tidak stress bisa membuat wajah anda lusuh dan tidak menarik. Kurangi kerja atau kegiatan yang berlebihan. Jaga tubuh tetap sehat dan fresh dengan asupan vitamin yang cukup serta istirahat yang berkualitas. Karena denga tubuh sehat, wajah anda pun akan terlihat segar dan menarik.

12.Kurangi buah yang asam

Dan terkahir adalah kurangi mengkonsumsi buah asam, seperti jeruk. Apel memiliki Vitamin C sama banyak nya dengan jeruk, plus nya tanpa semua efek samping yang ada di buah jeruk. Asam dari buah-buahan tertentu juga telah di teliti melemahkan tulang dan otot. Tapi bukan berarti jeruk buruk bagi anda, hanya cukup kurangi saja seperti yang sudah Maf!n sebutakan di atas.


Oke, untuk menjaga kulit khususnya wajah tidak harus dengan perawatan yang mahal. Cukup hidup dengan pola yang benar, seperti asupan gizi dan vitamin yang benar serta langkah apa saja yang kita ambil untuk menjaga kulit kita tetap fresh dan menarik. Jangan lupa baca juga tentang cara menghilangkan jerawat. Semoga artikel kali ini dapat menginspirasi anda semua dan terima kasih.
Cara Menjaga Wajah Tetap Sehat Alami Rating: 4.5 Diposkan Oleh: uncle faiz